Prodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro mendapat kado luar biasa atas pencapian 2 Jurnal Prodi Pendidikan Ekonomi yaitu Jurnal PROMOSI SINTA 4 & Jurnal EDUNOMIA SINTA 5, hal tsb berdasarkan lampiran surat Kemdikbud-Ristek Nomor 79/E/KPT/2023 tentang Peringkat Akreditasi Jurnal Ilmiah Periode 1 Tahun 2023.
Kaprodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro Bapak Fajri Arif Wibawa menyanpaikan, "Mudah-mudahan dengan ketercapaian ini semakin meningkatkan kualitas Prodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro dan pengelolaan jurnal kedepan bisa selalu lebih baik."
Mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro juga bisa publish di jurnal ini, tambah Bapak Fajri.